Bebas Korupsi, Karumkit Bhayangkara Sematkan PIN WBK dan Beri Reward Personel

    Bebas Korupsi, Karumkit Bhayangkara Sematkan PIN WBK dan Beri Reward Personel

    PALANGKA RAYA - Dalam rangka sebagai tanda memiliki komitmen yang kuat dalam mewujudkan wilayah bebas korupsi, Karumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto menggelar penyematan PIN Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) kepada seluruh personel bertempat di halaman Paviliun Presisi RS. Bhayangkara Jalan H. Ikap No. 03, Kota Palangka Raya, Senin (21/2/22) pagi. 

    Saat pelaksanaan Apel Pagi, Kompol dr. Anton Sudarto dalam amanatnya menyampaikan, bahwa penyematan ini dilaksanakan atas prestasi Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya yang telah meraih predikat WBK di tahun 2021 kemarin. 

    “Ini merupakan kebanggaan dan wujud komitmen kita bersama untuk hentikan pungli, jauhi korupsi, sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan publik, ” jelasnya 

    Dengan disematkannya PIN WBK, diharapkan pelayanan publik Rumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya menjadi semakin profesional, modern dan terpercaya, ” imbuhnya. 

    Beberapa Inovasi pelayanan publik juga telah berjalan, Karumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya meminta kepada jajarannya untuk mempertahankan, bahkan untuk ditingkatkan demi memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. 

    “Secara rutin, telah dilakukan monitoring pada pelayanan publik, untuk mendukung pembangunan zona integritas agar lebih optimal dalam pelaksanaannya, ” harapnya. 

    Selain menggelar penyematan Pin WBK, Rumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya juga menggelar pemberian reward dan punishment bagi personel yang memiliki dedikasi, kinerja serta komitmen yang baik.

    “Reward ini merupakan bentuk apresiasi dari Rumah Sakit, Pimpinan maupun rekan-rekan kerja dan bagi personel yang dipilih akan ditetapkan sebagai agen perubahan Rumkit Bhayangkara Palangka Raya”, tutup dr. Anton Sudarto.***

    Palangka Raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Polair Polda Kalteng Back Up Event Lomba...

    Artikel Berikutnya

    Brigpol Rochim Lakukan Pemeliharaan dan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kahubdam Jaya Bacakan Amanat Presiden pada peringatan Hari Bela Negara ke-76
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Hendri Kampai: Perlawanan Rakyat atas Ketidakadilan, Indonesia Menghadapi 'Vigilante Virtual'